Basuki: "Groundbreaking" Rusun Pasar Rumput April

Written By Unknown on Monday, March 25, 2013 | 10:05 AM


JAKARTA, KOMPAS.com - Groundbreaking (peletakan batu pertama) rusun Pasar Rumput di Manggarai, Jakarta Selatan, dipastikan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dimulai pada April 2013. Hal itu dipastikan setelah kesiapan lahan serta sosialiasi kepada warga yang akan direlokasi sudah mulai dilakukan.


"Iya, groundbreaking-nya mulai April," kata Basuki di Balaikota Jakarta, Senin (25/3/2013).


Selain rusun Pasar Rumput yang akan dijadikan rusun bagi warga Bantaran Ciliwung, kata Basuki, Pemprov DKI saat ini sedang mencari tanah dan aset DKI untuk dibuat menjadi rusun terpadu. Rusun terpadu itu, terang dia, seperti penggabungan sekolah yang kosong dan sudah tidak terpakai. Kemudian, sekolah-sekolah itu akan digabungkan untuk dibangun rusun yang di lantai bawahnya dapat digunakan untuk sekolah, pasar, dan kantor kelurahan.


"Misalnya untuk kantor lurah. Nanti di atas kantor lurah itu bisa digunakan untuk rusun," kata Basuki.


Dijelaskan, Asisten Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta bidang Pembangunan dan Lingkungan Hidup Wiriyatmoko, pembangunan rusun itu akan melibatkan Pemerintah Pusat, yakni Kemenpera. Oleh karena itu, Pemprov DKI akan terus mengkoordinasikan rencana pembangunan rusun itu, termasuk pembagian tugas antara pusat dengan daerah.


"Dikordinasikan dulu, anggaran yang digunakan APBN, APBD, atau menggunakan CSR," kata Wiriyatmoko.


Rusun yang rencananya akan dibangun di Pasar Rumput merupakan rusun terpadu yang akan dilengkapi dengan fasilitas pasar, pemukiman serta fasilitas kesehatan dan pendidikan. Rusun ini akan diprioritaskan untuk relokasi warga yang tinggal di bantaran Sungai Ciliwung.


Direktur Utama PD Pasar Jaya Djangga Lubis mengaku telah menyerahkan berkas yang berisikan aset Pasar Rumput dan telah dikembalikan kepada Pemprov DKI. PD Pasar Jaya, kata dia, juga sudah melakukan sosialisasi kepada pedagang, termasuk rencana relokasi sementara tempat berdagang selama pembangunan sedang berlangsung.


Total ada 1.700 tempat berdagang yang ada di Pasar Rumput dengan luas lahan yang ada mencapai 2 hektar. "Kami pindahkan tidak jauh kok, masih di sekitar lokasi pembangunan," kata Djangga.






Editor :


Ana Shofiana Syatiri









Anda sedang membaca artikel tentang

Basuki: "Groundbreaking" Rusun Pasar Rumput April

Dengan url

http://manchesterunitedsuporter.blogspot.com/2013/03/basuki-rusun-pasar-rumput-april.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Basuki: "Groundbreaking" Rusun Pasar Rumput April

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Basuki: "Groundbreaking" Rusun Pasar Rumput April

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger