Kebakaran Cipayung Diduga Dipicu Masalah Asmara

Written By Unknown on Wednesday, March 27, 2013 | 10:05 AM


JAKARTA, KOMPAS.com - Kebakaran yang terjadi di sebuah ruangan milik PT Indah Kargo Logistik, Jl H. Karim RT 04 RW 05, Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (27/3/2013) malam, diduga bukan lantaran ketidaksengajaan.


Aparat kepolisian mencium adanya tindak pidana di balik insiden kebakaran yang memakan tiga korban itu.


"Berdasarkan keterangan saksi-saksi yang ada di lapangan menyebutkan diperkirakan ada hubungan asmara yang terjadi di balik kebakaran itu," ujar Kepala Kepolisian Sektor Cipayung, Komisaris Polisi Ua Triyanto kepada Kompas.com, Rabu malam.


Ua melanjutkan, terdapat tiga korban dalam insiden itu. Dua korban luka bakar, Santi Diosaka Gumelar (26) dan Nuroh (25), sedangkan korban tewas adalah  Mochamad Zikra (30).


Ketiga korban tersebut tercatat sebagai karyawan perusahaan pengantar barang PT Indah Kargo Logistik, lokasi terjadinya kebakaran.


Salah seorang saksi, Nadia (32), yang juga adalah karyawan perusahaan itu menuturkan, kebakaran tersebut diketahui akibat teriakan dua orang korban luka, yakni Santi dan Nuroh dari sebuah ruangan.


Setelah ia menengok ruangan tersebut, saksi mendapai tubuh Zikra telah dijilat kobaran api.


"Saksi mencoba menolong dengan menarik tangan korban Santi. Tapi Santi ditarik lagi oleh Zikra yang badannya sudah terbakar," papar Ua.


Beruntung, Santi dan Nuroh berhasil melepaskan diri dari dekapan Zikra. Kedua perempuan yang tubuhnya terbakar itu kemudian berlari keluar ruangan untuk memadamkan api di tubuhnya.


Dengan dibantu rekan kerja lainnya, api yang menjilat tubuh kedua perempuan itu berhasil dipadamkan. Sementara, api masih berkobar di sekujur tubuh Zikra.


Kini, korban luka dan tewas telah dikirim ke Rumah Sakit Umum Daerah Pasar Rebo, Jakarta Timur. Perwakilan keluarga dan rekan kerja tampak memadati ruang jenazah rumah sakit.


"Kami melakukan cek TKP, kami juga menyita empat botol air mineral berisi bensin, dan memeriksa saksi-saksi. Kita sedang melakukan penyelidikan lebih dalam," lanjut Ua. (C18-11)












Anda sedang membaca artikel tentang

Kebakaran Cipayung Diduga Dipicu Masalah Asmara

Dengan url

http://manchesterunitedsuporter.blogspot.com/2013/03/kebakaran-cipayung-diduga-dipicu.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kebakaran Cipayung Diduga Dipicu Masalah Asmara

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kebakaran Cipayung Diduga Dipicu Masalah Asmara

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger