Rijal/Debby, Ahsan/Hendra Gagal

Written By Unknown on Saturday, March 9, 2013 | 9:07 AM



All England Terbuka


Rijal/Debby, Ahsan/Hendra Gagal





Sabtu, 9 Maret 2013 | 23:26 WIB












JAKARTA, Kompas.com - Muhammad Rijal/Debby Susanto gagal menciptakan "All Indonesian Final" ganda campuran All England setelah dikalahkan ganda China, Sabtu.

Rijal/Debby yang diunggulkan di tempat kedelapan  dikalahkan ungglan 5 asal China, Zhang Nan/Zhao Yunlei dalam dua game 17-21, 16-21 dalam semifinal yang berlangsung di Nation Indoor Arena, Birmingham.

Dalam pertandingan ini, Rijal/Debby masih belum dapat melepaskan diri dari trauma kekalahan yang selalu mereka hadapi dalam 6 pertandingan sebelumnya menghadapi Zhang/Zhao. Meski sempat unggul di game pertama, mereka akhirnya menyerah dalam 42 menit.

Dengan kekalahan Rijal/debby, di final, juara bertahan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir akan menghadapi Zhang Nan/Zhao Yunlei. Tontowi/Liliyana memiliki catatan empat kali kalah dan dan dua kali menang menghadapi ganda China tersebut. Namun mereka memang dalam pertemuan terakhir di Denmark terbuka, oktober 2012.

Di nomor ganda putera, harapan Indonesia, Hendra Setiawan/Muhammad Ahsan gagal lolos ke final setelah dikalahkan ganda China, Liu Xiaolong/Qiu Zihan. Hendra/Ahsan yang sempat di atas angin pada game ketiga akhirnya kehilangan konsentrasi dan menyerah rubber game 12-21, 21-13, 17-21.







Editor :


A. Tjahjo Sasongko
















Anda sedang membaca artikel tentang

Rijal/Debby, Ahsan/Hendra Gagal

Dengan url

http://manchesterunitedsuporter.blogspot.com/2013/03/rijaldebby-ahsanhendra-gagal.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Rijal/Debby, Ahsan/Hendra Gagal

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Rijal/Debby, Ahsan/Hendra Gagal

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger