La Ode Ida Resmi Jadi Kader PAN

Written By Unknown on Monday, April 8, 2013 | 10:26 AM





La Ode Ida Resmi Jadi Kader PAN





Penulis : Dani Prabowo | Senin, 8 April 2013 | 23:52 WIB













JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah La Ode Ida resmi bergabung ke dalam Partai Amanat Nasional (PAN). Bergabungnya La Ode karena merasa memiliki ikatan batin yang sama dengan PAN.


"Saya merasa satu chemistry sejak Pak Amin Rais menjabat sebagai Ketua Umum PAN dan menjadi Ketua MPR," kata La Ode saat jumpa pers di kantor DPP PAN di Jalan TB Simatupang 88 Jakarta Selatan, Senin (8/4/2013). Dia pun mengatakan banyak pandangan dan gagasan PAN untuk membangun wilayah Indonesia Timur, semakin mendorongnya menjadikan PAN sebagai kendaraan politiknya.


"Sudah lama saya ingin gabung dengan PAN. Tapi saya justru khawatir saya tidak diterima karena saya di DPD selalu kritis terhadap partai," ujar La Ode


Ketua Fraksi PAN di DPR Tjatur Sapto Edi mengatakan, banyak gagasan yang dilontarkan La Ode sejurus dengan visi PAN yang ingin memajukan Indonesia timur. "Gagasan beliau sangat matching dengan platform visi misi PAN. Terlebih dia merupakan tokoh nasional yang sudah dua periode pernah menjabat di DPD," katanya.


Senada, Ketua DPP PAN Bara Sipuan mengatakan, PAN berharap dengan bergabungnya La Ode mampu menambah kekuatan partainya menghadapi proses Pemilu 2014. "Dengan gagasan-gagasannya, kami berharap Pak La Ode mampu menjadi kekuatan untuk menghadapi pemilu mendatang," katanya.


Berita terkait dapat dibaca dalam topik: Geliat Politik Jelang 2014







Editor :


Palupi Annisa Auliani















Anda sedang membaca artikel tentang

La Ode Ida Resmi Jadi Kader PAN

Dengan url

http://manchesterunitedsuporter.blogspot.com/2013/04/la-ode-ida-resmi-jadi-kader-pan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

La Ode Ida Resmi Jadi Kader PAN

namun jangan lupa untuk meletakkan link

La Ode Ida Resmi Jadi Kader PAN

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger